Melihat Rumah Pohon dan Gajah di TAHURA Saree,Aceh Besar


Banyak hal menarik yang bisa kita lihat di TAHURA Saree , tidak hanya hutan, disana kita juga bisa melihat ada beberapa ekor Gajah dan juga bisa bersantai sejenak di Rumah Pohon ,
lokasi ini berjarak sekitar 80 Km dari kota Banda aceh, yang bisa ditempuh dengan waktu sekitar 1 sampai dengan 1.5 Jam.

Disana kita bisa melihat deretan hutan pinus di kaki Gunung Seulawah, suasana disanan cukup tentram dengan udara yang sejuk.
disana juga tersedia tempat bermain untuk anak-anak, dan ada kolam renangnya juga.
namun pantauan terakhir kolam tersebut sudah tidak diisi air lagi.





Pawang gajah sedang bermain-main dan melatih gajah

Pesona Tebing Lamreh,Aceh Besar


Lamreh merupakan sebuah desa yang terletak di kecamatan Krueng raya, jaraknya hanya sekitar 1 KM saja dari Pelabuhan Malahayati, jika kita berangkat dari banda aceh akan membutuhkan waktu sekitar 40 menit untuk sampai ke lokasi ini.

Di Lamreh ini kita bisa melihat pemandangan tebing yang indah, selain itu juga ada sebuah tanjung, yaitu tanjung Ujung Kelindu, dan sebuah pulau kecil yang sangat melegenda di aceh, yaitu Amat Ramanyang, dan juga pantai Lhok me.

Bagi yang belum mengetahui, Legenda Amat ramanyang adalah legenda yang hampir sama dengan cerita legenda Malin Kundang dari sumatra barat yang dikutuk menjadi batu.

Tidak jauh dari lokasi ini juga terdapat sebuah tempat wisata lainnya, yaitu pantai Pasir Putih.


Tanjung Ujung Kelindu


Batu Amat Ramanyang



Pantai Lhok Mee

Lhok Mata ie,Pantai tersembunyi nan eksotis


Halo sobat wisata,Apakah kamu sudah pernah ke Aceh.? atau kamu memang tinggal di Aceh,khusunya Kota Banda Aceh.Tahukah kamu kalau di aceh besar ada sebuah pantai tersembunyi yang cukup indah,yang lokasinya tidak jauh dari kota Banda aceh.
mungkin sebagian orang sudah banyak yang tau tempat ini,namun banyak juga yang belum mengetahuinya atau hanya sekedar pernah mendengar namanya saja tanpa pernah mengunjunginya.


Pantai tersebut bernama pantai Lhok Mata ie,pantai ini terletak dibalik bukit ujung pancu,Aceh besar.Lokasi ini sebenarnya cukup dekat dari Kota  Banda Aceh,hanya sekitar 15 menit saja dengan menggunakan sepeda motor,namun itu hanya sampai di kaki bukit saja,untuk menuju ke Lhok Mata ie,kita harus mendaki bukit dengan berjalan kaki selama sekitar 45 menit.

Kalau kita mendaki bukit dengan berjalan kaki,terus sepeda motornya ditaruh dimana..?
tenang saja,untuk sepeda motor bisa dititipkan ditempat penitipan sepeda motor yang ada di kaki bukit,di dekat jalan masuk ke hutan yang akan dilalui nanti,yaitu disebuah peternakan ayam,untuk tarifnya sendiri dikenakan biaya Rp 5.000 untuk seharian.



Tempat penitipan kendaraan

Untuk kaum wanita/cewek-cewek sebaiknya jangan datang ketempat ini,bukan dikarenakan tidak sanggup naik bukit,atau ada begal ataupun rampok,tapi memang sudah peraturan di desa tersebut untuk tidak mengizinkan wanita untuk pergi ke lokasi tersebut,tapi jika memang ingin sekali datang ke lokasi tersebut mungkin bisa izin dulu ke kepala desa setempat,barangkali diizinkan.

Nah,balik lagi ke perjalanan menuju ke Lhok Mata ie,setelah menitipkan sepeda motor,kita akan masuk kedalam hutan untuk mendaki bukit melalui jalan yang ada di pinggir peternakan ayam tersebut,untuk treknya sendiri cukup jelas,karena sudah sering di lalui orang,kita hanya mengikuti saja jalan yang ada.

Dalam perjalan menuju ke sana,ada beberapa tempat yang bagus untuk berfoto,jika rumput sedang panjang,kita akan mendapatkan sebuah pemandangan padang ramput yang sangat indah.







Saat kita hampir sampai ke lokasi,kita akan menemukan sebuah sumber air,airnya cukup jernih,ya seperti mata air biasanyalah.
Dan beginilah pemandangan di pantai tersebunyi Lhok Mata ie tersebut.




Dengan mengunjungi tempat ini,ada beberapa hal yang telah kita lakukan selain berwisata ke pantai,yaitu,secara tidak langsung kita juga telah melakukan sebuah pertualang kedalam hutan dan berlatih mendaki gunung bagi pemula,setelah sampai disana juga ada banyak aktifitas yang bisa kita lakukan,mulai dari berenang,snorkling,memancing,dan camping,jika kita pergi ke lokasi pada hari minggu,maka kita akan menjumpai banyak sekali tenda-tenda orang yang camping disana yang telah datang sejak hari sebelumnya.


Lhok mata ie merupakan salah satu spot terbaik untuk memancing





Alam bawah laut pantai lhok mata ie

Itulah keindahan alam pantai tersembunyi Lhok Mata ie ,selain itu,ada juga pantai tersembunyi lainnya yang letaknya juga tak jauh dari lokasi ini.baca Menelusuri pesona alam pantai tersembunyi,Lhok Keutapang.